MEMBACA BUKU

Saudaraku pecinta wayang

Tokoh idolanya Gatotkaca

Bagaimana ilmu akan datang 

Kalau kamu malas membaca 


Saat ingin memotong kuku

Ibu pulang bawa jambu

Ayo rajin membaca buku 

Buku itu jembatan ilmu


Benda padat contohnya batu

Contoh lainnya adalah paku

Dari pada buang waktu 

Lebih baik baca buku


Pohon duku dekat rawa 

Rawanya becek di kampung tua 

Jadikan buku teman setia 

Pastinya kita tidak kecewa


Editor: Wiwin Damayanti

Profil Penulis

Fauzi Rahmat Ramdanisiswi kelas 9 A SMP Muslimin Cililin, alumnus TMBB 2020. Lahir di Bandung 15 Oktober 2006. Memiliki hobi membaca dan bercita-cita menjadi seorang pengusaha.




1 Komentar

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama